Kunjungi Para Mahasiswa Nias, Ganjar: Pak Bupati, Anakmu Sehat-sehat Semua

Tak hanya membeli, Ganjar juga nge-vlog sambil mempromosikan kue buatan mahasiswa dan pelajar Nias itu.
"Ini keren, jadi di sela waktu luang teman-teman ini kreatif bikin kue lebaran dan dijual. Ayo dibeli, saya aja beli masa kamu tidak," ucap Ganjar dalam vlog-nya.
Kunjungan dan bantuan dari Ganjar tersebut disambut antusias oleh para mahasiswa dan pelajar di sana.
Mereka mengucapkan terima kasih karena telah diperhatikan, meskipun bukan warga Jawa Tengah.
"Terim kasih Pak Ganjar, semoga sembako yang diberikan bermanfaat buat kami. Kami doakan Pak Ganjar sehat selalu dan rezekinya diperbanyak," kata Daniel.
Dia juga sangat senang karena Ganjar mau membeli kue produksinya serta mau mengiklankan pada masyarakat melalui media sosialnya.
"Kami buat kue itu inisiatif sendiri, karena kami tidak ada kegiatan dan harus di rumah, jadi kami buat kue untuk dijual. Senang sekali ini pak Ganjar datang, selain bagi sembako juga memborong kue kami," tutup warga Nias Selatan ini.(flo/jpnn)
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengunjungi mahasiswa perantau dari Nias dan membawakan bantuan sembako.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- Soal Lagu Bayar Bayar Bayar, GPA Ungkit Peran Polisi Saat Banjir & Penanganan Covid-19
- Isu COVID & Lab Wuhan Mencuat Lagi, China Gercep Membela Diri