Kunjungi Perbatasan, BNPP dan Kemenko Polhukam Evaluasi Pembangunan PLBN Jagoi Babang
Simbolon menyampaikan sebagai tindak lanjut dari kunjungan dijadwalkan Menko Polhukam Mahfud MD sebagai Ketua Pengarah BNPP bersama dengan Mendagri Tito Karnavian selaku Kepala BNPP akan melakukan kunjungan kerja di PLBN Jagoi Babang pada minggu terakhir November 2023.
Kehadiran PLBN Jagoi Babang ini menjadi tonggak bersejarah dalam pembangunan infrastruktur perbatasan Indonesia, menandai komitmen pemerintah dalam memperkuat kedaulatan negara dan memfasilitasi aktifitas lintas batas negara yang aman dan tertib.
PLBN Jagoi Babang diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan konektivitas dan pertumbuhan ekonomi di kawasan perbatasan di Kalimantan Barat.
Sebagai informasi, ikut serta dalam kunjungan ke PLBN Jagoi Babang, yakni perwakilan dari Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR, Sekretariat Kabinet, dan Badan Pengelola Perbatasan Daerah Provinsi Kalimantan Barat, serta para pejabat yang mewakili Imigrasi, Bea dan Cukai, Karantina Kesehatan, Karantina Pertanian, dan Karantina Ikan. (mrk/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
BNPP dan Kemenko Polhukam melakukan evaluasi pembangunan PLBN Jagoi Babang di Kabupaten Bengkayang menjelang diresmikan Presiden Jokowi akhir tahun nanti
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi
- Jokowi Seharusnya Tidak Memanfaatkan Prabowo Demi Kepentingan Politik Pribadi
- Prabowo dan Jokowi Bertemu di Surakarta, Lalu Makan ke Angkringan
- Akbar Yanuar
- Mengintip Spesifikasi Mobil Maung Garuda yang Ditumpangi Prabowo dan Jokowi, Sangar
- Presiden Prabowo Bawa Bobby Tinggal di Istana Negara, Lihat Tuh
- Jokowi Resmi Lengser, Prabowo Kini Menjabat Presiden RI