Kunjungi TPS, Menteri Siti Nurbaya Ingatkan soal Kebersihan
jpnn.com, BOGOR - Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya mengunjungi sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pilkada Serentak di Bogor, Rabu (27/6).
Dengan kemeja putih, Menteri Siti terlihat santai berbaur dengan masyarakat saat mendatangi tiga lokasi TPS berbeda. Pada kesempatan ini ia meninjau kebersihan tiap TPS.
Tak lupa pada petugas, Menteri Siti mengingatkan agar menyediakan tempat sampah sehingga warga tidak buang sampah sembarangan.
Lokasi pertama yang dikunjungi adalah TPS 3,4 dan 5 di SDN Otista Bogor. Selanjutnya di TPS 19 Lebak Kantin. Di lokasi ini, sang menteri dibuat takjub dengan dekorasi TPS bernuansa Piala Dunia 2018. "Keren ya TPS-nya dibuat gaya piala dunia," ujar Menteri Siti pada warga yang datang mencoblos.
Dari lokasi itu, Menteri Siti berpindah ke TPS 17 SDN Baranangsiang, Bogor Tengah. Dari balik jendela sekolah, mantan Sekjen Depdagri itu menyaksikan proses pencoblosan.
Di sekolah itu, Menteri Siti sempat melihat hasil karya siswa berupa hiasan daur ulang dari sampah. Dia juga memuji taman dan sejumlah poster tentang perlindungan satwa yang ditempel pihak sekolah Adiwiyata tersebut.
"Bagus ya TPS-nya di dalam sini jadi lebih tertib, sekolahnya juga bersih. Ini karya muridnya juga kreatif," imbuh Menteri Siti.
Menteri Siti Nurbaya berharap pilkada serentak berjalan tertib, lancar dan bersih.
- Viral Uang Gepokan, Bupati Lampung Timur Dilaporkan ke KPK
- Persiapan Cagub Ahmad Syaikhu Menjelang Debat Perdana Pilgub Jabar
- Blak-blakan, Lucky Hakim Ungkap Alasannya Mundur jadi Wakil Nina Agustina
- Masyarakat Pekanbaru Akui Jasa SF Hariyanto yang Membangun Infrastruktur Jalan
- Agung Nugroho Janji Menurunkan Tarif Parkir Setelah Dilantik Jadi Walkot Pekanbaru
- Pilkada Makin Dekat, Pengamanan Kamtibmas di Wilayah Inhu Diperketat