Kunjungi UMKM Olahan Mangga, Eman Suherman: Potensi Lejitkan Ekonomi Majalengka

Kunjungi UMKM Olahan Mangga, Eman Suherman: Potensi Lejitkan Ekonomi Majalengka
Cabup Majalengka H Eman Suherman (tengah) saat berkunjung ke UMKM Olahan Mangga yang ada di Blok Bojongloreng, Desa Putri Dalem, Kecamatan Jatitujuh, Selasa (10/9). Foto: source for jpnn

Kemudian, tidak berhenti sampai di situ, Haji Eman juga mengapresiasi kualitas produk maupun kemasan UMKM tersebut. 

Eman menyebut hal itu penting jika ingin mencuri perhatian konsumen lebih banyak lagi.

"Packaging-nya sudah luar biasa modern. Rasanya juga maknyos," tutur Eman.

Oleh karena itu, ke depan, jika terpilih menjadi bupati, ia akan mewajibkan gerai toko hingga ritel modern untuk menjual produk asli UMKM Majalengka. 

Eman pun yakin, UMKM di Majalengka bisa menjadi penopang perekonomian di masa yang akan datang. 

"Ke depan minimal kita harus punya Perbup dan meminta ke pasar modern yang ada di Majalengka wajib menjual produk khas Majalengka, hasil potensi UMKM Majalengka," tegas Eman. (mcr10/jpnn)

Cabup Majalengka Eman Suherman berkunjung ke UMKM Olahan Mangga yang ada di Blok Bojongloreng, Desa Putri Dalem, Kecamatan Jatitujuh, Selasa (10/9)


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News