Kunker di Bali, Puan Tanam Padi Bareng Petani dan Borong Sayur Mayur

jpnn.com, BADUNG - Saat melakukan kunjungan kerja di Bali, Ketua DPR RI Puan Maharani berkesempatan meninjau lokasi pertanian di Kabupaten Badung.
Puan juga ikut menanam padi bersama petani.
Kegiatan menanam padi tersebut diselenggarakan di Desa Adat Sedang, Abiansamel, Badung, Rabu (28/9/2022).
Puan menanam padi jenis Inpari 32 yang menghasilkan 7-9 per ton beras per hektare.
Bersama 10 petani Desa Sedang, Puan menanam bibit padi diselingi obrolan ringan.
Sesekali, tampak mereka tertawa karena obrolan dibalut canda.
Panita acara sempat khawatir baju Puan akan kotor karena tanah di lahan pertanian tersebut cukup dalam. Bahkan sepatu boot milik Puan jeblos masuk ke tanah.
“Namanya nanam di sawah ya pasti kotor,” kata Puan santai membuat para petani tergelak.
Puan lalu meninjau pameran UMKM hasil produksi pertanian setempat, mulai dari sayuran, padi, hingga beras.
- MPKI: Kepala Daerah Bertanggung Jawab Melindungi Ekosistem Pertembakauan Nasional
- Bulog Karawang Tetap Serap Gabah Petani Meski Realisasi Telah Mencapai 136%
- RUU TNI Disahkan Meski Banyak Protes, Idrus Golkar Singgung Sosialisasi
- Ratusan Mahasiswa di Bandung Tolak Pengesahan UU TNI, Sampaikan Kekhawatiran
- Munafrizal Manan: Isu RUU TNI Timbulkan Pelanggaran HAM Terlalu Dipaksakan
- Puan Ungkap Tiga Substansi RUU TNI, Singgung Penambahan Tugas Pokok Instansi Militer