Kuota BBM di Batam Dipangkas 10 Persen
Sabtu, 24 November 2012 – 22:12 WIB
BATAM - Kelangkaan BBM di sejumlah SPBU di Batam akan berlangsung hingga akhir tahun nanti. Ini dikarenakan terjadi pengurangan kuota dari Pertamina hingga 10 persen demi menjamin agar ketersediaan BBM hingga akhir tahun nanti. Sebelum adanya pengurangan distribusi ke SPBU, biasanya Pertamina menyalurkan sekitar 450 sampai 550 ton setiap harinya ke sejumlah SPBU. Ketut berharap masyarakat bisa memahami kebijakan itu. Selain itu, ia juga meminta kepada pihak SPBU untuk menjalankan instruksi dari pemerintah Kota Batam tentang batasan BBM kepada konsumen.
Menurut Pertamina, pengurangan kuota itu merupakan tindak lanjut dari instruksi pemerintah tentang penyesuaian pendistribusian BBM. Sales Area Manager I Ketut Permadi kepada Batam Pos, Jumat (23/11) mengatakan, pengurangan kuota ini bukan karena adanya masalah pendistribusian dari pihak pertamina.
"Kita tidak ada masalah dalam kuota BBM, kami hanya melakukan penyesuaian sehingga tidak akan ada nantinya kekosongan BBM di SPBU,"katanya.
Baca Juga:
BATAM - Kelangkaan BBM di sejumlah SPBU di Batam akan berlangsung hingga akhir tahun nanti. Ini dikarenakan terjadi pengurangan kuota dari Pertamina
BERITA TERKAIT
- Kapolres Inhu & Tim Pamatwil Polda Riau Cek Kesiapan TPS Khusus
- TNI-Polri Bersinergi Jaga Situasi Kondusif & Mewujudkan Pilkada Damai di Sumsel
- Propam Razia Ponsel Anggota, Siapa yang Punya Aplikasi Judi Online?
- Polda Jawa Barat Gagalkan Peredaran 1 Juta Butir Obat Keras Ilegal
- PPPK 2024 Tahap II: Kaltim Siapkan 9.195 Formasi, Ada Syarat Umum & Khusus Bagi Pelamar
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom