Kuota Haji Kaltim pada 2025 Mencapai 2.586 Orang

jpnn.com, SAMARINDA - Kementerian Agama RI telah menetapkan kuota haji tahun 2025 untuk Provinsi Kalimantan Timur sebanyak 2.586 orang, atau lebih sedikit dari jumlah keberangkatan haji tahun 2024 sebanyak 2.723 jamaah.
Ketua Tim Pendaftaran dan Dokumen Haji Kanwil Kemenag Kaltim, Khaeruddin menjelaskan penetapan kuota haji tersebut berdasarkan Keputusan Menteri Agama (KMA) 1196 Tahun 2024 dan hasil dari penghitungan jumlah penduduk Muslim di Kaltim serta masa tunggu haji yang ada.
Khaeruddin menyebut kuota untuk Kaltim pada 2025 sudah dipastikan 2.586 jemaah, tetapi saat ini masih dalam tahap pengusulan kepada Gubernur.
”Proses keberangkatan kloter pertama akan dimulai pada awal Mei 2025, yang sudah makin dekat,” katanya.
Salah satu persiapan penting bagi calon jemaah adalah pemenuhan dokumen yang diperlukan, seperti paspor dan pemeriksaan kesehatan atau medical check up (MCU).
Sebagian besar calon jamaah sudah menyerahkan paspor melalui Kemenag di masing-masing kabupaten/kota,” ucap Khaeruddin.
Dengan begitu paspor yang sudah terkumpul akan segera diproses untuk pembuatan visa.
Mengingat pentingnya stamina fisik selama ibadah haji, dia mengimbau agar jemaah mulai menjaga kesehatan mereka.
Kuota jemaah haji untuk daerah Kalimantan Timur pada tahun ini mencapai 2.586 orang.
- Bimbingan Manasik Haji BSI dan Kemenag Pecahkan Rekor MURI
- BPKH Distribusikan 152,4 Juta SAR untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
- Pengumuman, Kemenag Perpanjang Waktu Pelunasan Bipih
- Kemenag Perkuat Tata Kelola Zakat-Wakaf Lewat Tiga Pilar Strategis
- Penjelasan Resmi tentang Kurikulum Berbasis Cinta, Silakan Disimak
- Senator Lia Istifhama Apresiasi Respons Cepat KJRI Jeddah Dalam Menangani Jemaah Haji Indonesia