Kupas Tuntas Kebaruan Bentley Flying Spur Generasi Ketiga
jpnn.com - Bentley Motors akhirnya membuka selubung generasi ketiga sedan mewah Grand Tourer yakni Bentley Flying Spur yang digadang membawa kemewahan limusin dan performa mumpuni.
Dibangun memiliki dimensi panjang 5.316 mm, lebar 1.978 mm dan tinggi 1.484 mm. Flying Spur terbaru ini diharapkan mampu memuaskan pemiliknya ketika berlama-lama di dalam kabin. Bobot keseluruhan 2.437 kg.
Berbanding generasi sebelumnya, panjang sumbu roda bertambah 130 mm menghasilkan kabin lega. Pilihan interior berbalut kayu Single dan Dual Veneer menguatkan unsur kemewahannya.
Bentley Flying Spur Terbaru
Kulit bermaterial terbaru dan jahitan unik model berlian Mulliner Driving Specification dan pertama di dunia adalah jahitan berlian tiga dimensi pada bagian pintu.
Di bagian dasbor tertanam layar sentuh 12,3 inci. Terdapat pula remote kontrol layar sentuh untuk penumpang belakang. Targetnya menciptakan kabin modern, inovatif dan tempat paling mewah yang berjalan.
“Seperti halnya peluncuran Continental GT, Flying Spur terbaru ini merupakan pengembangan dari atas yang mendorong batas-batas teknologi dan pengerjaan untuk memberikan kinerja dan perbaikan yang menentukan tingkatan segmen,” ujar Chairman and Chief Executive of Bentley Motors, Adrian Hallmark.
Lahir dari para insinyur kawakan di Home of Bentley di Crewe, Inggris, Flying Spur diklaim sukses meracik keunikan, teknologi keinian melampaui batasan super luxury sports sedan.
Bentley Motors akhirnya membuka selubung generasi ketiga sedan mewah Grand Tourer yakni Bentley Flying Spur yang digadang membawa kemewahan limusin dan performa mumpuni.
- Bentley Mulliner Terbaru Dapat Pilihan Plug-in Hybrid
- Bentley Bentayga S Hadir Dengan Aura Hitam
- Ducati dan Bentley Berkolaborasi Melahirkan Motor Paling Spesial di Dunia
- Bentley Kembali ke Indonesia, Bentayga Edisi Khusus Diperkenalkan
- Bentley Siapkan Mobil Listrik Pertama Berteknologi Otonom
- Baut Jok Kendur, Seribuan Bentley Bentayga Kena Recall