Kupu-kupu Dari 11 Spesies Disebar
Rabu, 20 Februari 2013 – 10:25 WIB

Kupu-kupu Dari 11 Spesies Disebar
PALEMBANG--Sekitar 1.000 kupu-kupu dari 11 spesies yang ada di Indonesia, disebar di Taman Kupu-kupu milik Dinas Pertanian, Perikanan dan Kehutanan Kota Palembang. Taman kupu-kupu ini diharapkan bisa menjadi salah satu tujuan wisata di Palembang. Selasa (19/2), taman kupu-kupu yang berada di areal kantor DP2K Palembang, di Gandus ini, diresmikan Wali Kota Palembang, Ir H Eddy Santana Putra MT. “Taman ini luasnya hanya 22 m x 15 m. Kita membangunnya secara bertahap mulai dari lingkungannya hingga tanaman untuk makan kupu-kupunya," jelasnya.
Kepala Dinas Pertanian, Perikanan dan Kehutanan Kota Palembang, Sudirman Tegoeh mengatakan, Palembang menjadi kota pertama yang menggagas untuk memiliki taman Kupu-kupu di Provinsi Sumsel. Namun untuk nasional, Palembang adalah kota kelima setelah Lampung, Bogor, Jogjakarta dan Ujung Pandang yang sudah lebih dulu memiliki taman kupu-kupu.
Baca Juga:
Ada 11 spesies kupu-kupu yang dikoleksi oleh taman kupu-kupu Palembang. Yakni. Triodes Helena, Papillio Helanus, Papillio Paranthus, Vindola Dejone, Papillio Ambrax, Papillio Memnon, Vindula Dejone, Papillio Demolion, Cethosea Hypsea, Pachliopta Hypsea, Pachliopta Aristolochiae dan Graphium Agamemnon.
Baca Juga:
PALEMBANG--Sekitar 1.000 kupu-kupu dari 11 spesies yang ada di Indonesia, disebar di Taman Kupu-kupu milik Dinas Pertanian, Perikanan dan Kehutanan
BERITA TERKAIT
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia