Kupu-kupu Dari 11 Spesies Disebar
Rabu, 20 Februari 2013 – 10:25 WIB

Kupu-kupu Dari 11 Spesies Disebar
Nantinya juga, sambung Sudirman, taman kupu-kupu tersebut juga akan menjadi taman rekreasi bagi masyarakat kota Palembang. "Belum kita tentukan apakah akan ditarik retribusi bagi pengunjung di taman ini. Tapi ini kita buka untuk umum dan sekarang masih gratis,” katanya.
Selama ini, tambah Sudirman, populasi kupu-kupu di Indonesia mengalami penurunan, khususnya dalam lima tahun terakhir. “Ini terjadi karena polusi udara, karena kupu-kupu ini sangat rentan dengan kondisi udara,"jelasnya.
Kupu-kupu merupakan indikator lingkungan yang mencerminkan kawasan tersebut masih asri. "Kupu-kupu tidak bisa berkembang dikawasan yang telah tercemar polusi,"ungkapnya.
Sementara itu Wali Kota Palembang, H Eddy Santana Putra mengatakan, akan memperluas taman kupu-kupu tersebut di kawasan kecamatan Gandus Palembang.
"Disini ada lahan 10 hektare dan saya optimis ini akan berhasil jadi tempat yang ada perlu diluaskan," katanya.
PALEMBANG--Sekitar 1.000 kupu-kupu dari 11 spesies yang ada di Indonesia, disebar di Taman Kupu-kupu milik Dinas Pertanian, Perikanan dan Kehutanan
BERITA TERKAIT
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku