Kurang Tidur Mengakibatkan Anda Makan Lebih Banyak?
jpnn.com - Bila Anda merasa ingin lebih banyak kalori pada saat Anda kurang tidur, itu bukan suatu kebetulan.
Periset dari University of Pennsylvania menemukan bahwa hanya satu malam tanpa tidur bisa meretas respons otak terhadap makanan keesokan harinya, membuat Anda menginginkan lebih banyak kalori lebih dari biasanya.
Dr. Hengyi Rao dan rekan-rekannya mempelajari sekelompok 40 orang sehat berusia 21 tahun hingga 50 tahun dan mengikuti jadwal tidur yang cukup teratur yaitu enam hingga delapan jam dalam semalam.
Setelah tidur nyenyak di laboratorium sekitar sembilan jam pada suatu malam, Rao memilh beberapa peserta penelitian untuk tetap terjaga pada malam kedua lalu membandingkan apa makanan yang dipesan oleh kelompok tidur dan tidak tidur dari sebuah menu.
Tim peneliti juga melakukan scan otak secara teratur selama proses berlangsung. Kelompok yang kurang tidur makan hampir 1.000 kalori lebih banyak daripada biasanya setelah mereka tidak tidur pada malam sebelumnya.
Mereka juga memesan lebih banyak lemak dan kurang karbohidrat dibanding dengan mereka yang tidur dengan waktu yang cukup.
Scan MRI mengungkapkan aktivitas di otak berkorelasi dengan hasrat baru ini. Ada peningkatan aktivitas dalam apa Rao sebut sebagai jaringan penting otak Anda.
Menurut Rao, kehilangan tidur bisa membajak jalur ini yang diketahui memengaruhi pengambilan keputusan dan respons perilaku Anda.
Bila Anda merasa ingin lebih banyak kalori pada saat Anda kurang tidur, itu bukan suatu kebetulan.
- Kiat Atasi Alergi dan Cara Pencegahan yang Tepat
- 8 Makanan Lezat Ini Bantu Hangatkan Tubuh Saat Cuaca Dingin
- Jaga Kesehatan Jantung dengan Mengonsumsi 4 Makanan Ini
- 8 Makanan Ini Ampuh Atasi Bau Badan dengan Cepat
- Tekanan Darah Tinggi Bakalan Ambyar dengan Mengonsumsi 8 Makanan Ini
- Turunkan Gula Darah dengan Rutin Mengonsumsi 5 Makanan Ini