Kurs Rupiah Hari Ini Ditutup dengan Posisi Ngeri-Ngeri Sedap
Kamis, 10 November 2022 – 19:50 WIB

Kurs rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Kamis sore (10/11) ditutup melemah 37 poin atau 0,23 persen ke posisi Rp 15.694 per USD. Ilustrasi: Ricardo/JPNN.com
"Dari dalam negeri, pasar masih menunggu rilis data neraca perdagangan Oktober," kata Rully.
Pada September lalu, neraca perdagangan Indonesia tercatat mengalami surplus USD 4,99 miliar dengan nilai ekspor USD 24,80 miliar dan impor USD 19,81 miliar.
Surplus neraca pada bulan lalu merupakan surplus neraca perdagangan Indonesia ke-29 secara berturut-turut sejak Mei 2020.
Rupiah pada pagi hari dibuka melemah ke posisi Rp 15.678 per USD. Sepanjang hari rupiah bergerak di kisaran Rp 15.678 per USD hingga Rp 15.714 per USD. (antara/jpnn)
Kurs rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Kamis sore (10/11) ditutup melemah 37 poin atau 0,23 persen ke posisi Rp 15.694 per USD.
Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul
BERITA TERKAIT
- Cetak Rekor Sejarah, Harga Emas Tembus USD 3.300 Per Troy
- Lebaran 2025 Menceritakan Keresahan, Ekonom Nilai Perlu Evaluasi Ekonomi
- Rupiah Ditutup Menguat Jadi Sebegini
- Rupiah Berpeluang Menguat Lagi Hari Ini, Begini Kata Analis
- Rupiah Mulai Bangkit, Akankah Terus Berlanjut?
- RUMI Nilai Pertemuan Prabowo & Megawati Simbol Persatuan bagi Indonesia