Kursi CPNS yang Dicoret Dibiarkan Kosong
Sabtu, 05 Februari 2011 – 01:11 WIB

Kursi CPNS yang Dicoret Dibiarkan Kosong
JAKARTA -- Hingga kemarin (4/2), Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) belum mengirimkan tim investigasi kecurangan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) ke sejumlah daerah. Tim masih dalam persiapan, untuk dikirim ke daerah pekan depan.
Kepala Bagian Humas Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Tumpak Hutabarat menjelaskan, jika hasil kerja tim investigasi menemukan bukti kecurangan, maka usulan pemberkasan NIP CPNS tidak akan diproses BKN.
Bila ada yang dicoret, lantas bagaimana mekanisme pengisian kursi CPNS yang kosong lantaran dicoret itu? Tumpak menjelaskan, bisa saja kursi itu dibiarkan kosong. "Mungkin baru diisi pada rekrutmen tahun depan. Tapi yang jelas, itu nanti kemenpan-RB yang membuat kebijakan, karena nanti hasil kerja tim diserahkan ke kemenpan-RB," terang Tumpak Hutabarat kepada JPNN di Jakarta, kemarin (4/2).
Dia menjelaskan, untuk pengisian kursi yang kosong jika nantinya akan nama CPNS yang dicoret, perlu pengaturan secara khusus. Pasalnya, hal ini juga berkaitan dengan masalah penganggaran. "Jadi, nanti semuanya dikembalikan ke kemenpan-RB. Saat ini tim investigasi sedang dipersiapkan untuk segera dikirim ke daerah," terangnya.
JAKARTA -- Hingga kemarin (4/2), Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) belum mengirimkan tim investigasi
BERITA TERKAIT
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap