Kursi Sedang Digoyang, Akom Temui Pak JK

jpnn.com - JAKARTA - Sejumlah anggota Fraksi Partai Golkar (FPG) di DPR belakangan mewacanakan Setya Novanto kembali menduduki jabatan Ketua DPR, setelah Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) memulihkan nama baiknya dalam skandal Papa Minta Saham PT Freeport Indonesia.
Nah, hari ini, Senin (3/10), Ketua DPR Ade Komarudin menemui Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK). Ade mengaku pertemuannya dengan mantan ketua umum Golkar itu tidak menyinggung soal kursi ketua DPR.
"Enggak ada! Saya tidak pernah mau mendiskusikan hal-hal seperti itu (kursi DPR)," kata Akom setelah kembali dari pertemuan dengan JK, di kompleks Parlemen Jakarta, Senin.
Sebagai Ketua DPR, Akom mengaku ingin bekerja dengan baik.
"Saya mau kerja saja dengan baik. Kalau itu nanti bisa dinilai dengan baik maka alhamdulilah. Kalau tidak juga enggak apa-apa. Yang penting saya berusaha dan niat bekerja dengan baik," pungkasnya. (fat/jpnn)
JAKARTA - Sejumlah anggota Fraksi Partai Golkar (FPG) di DPR belakangan mewacanakan Setya Novanto kembali menduduki jabatan Ketua DPR, setelah Mahkamah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolri Jenderal Listyo Membuka Orientasi XII HIKMAHBUDHI, Candra Aditiya Nugraha: Ini Kegiatan Berskala Nasional
- Viral Ulat di Menu Makan Bergizi Gratis, Disdik Semarang Belum Terima Laporan Resmi
- Bamsoet Prihatin Muruah Pengadilan Rusak Akibat Rentetan Kasus Melibatkan Hakim
- Senin Besok, Tol Junction Palembang Ramp 2 dan 3 Beroperasi, Sebegini Tarifnya
- Razia Gabungan di Rutan Pekanbaru, Ratusan Barang Terlarang Ditemukan
- Loyal demi Negeri, Misbakhun Batal Ikut Maraton di AS