Kutip Kelakar Gus Dur soal Polisi Jujur, Ismail Diperiksa Polres Kepsul

jpnn.com, JAKARTA - Seorang pria bernama Ismail Ahmad diperiksa aparat Polres Kepulauan Sula (Kepsul) Maluku Utara (Malut) pada Selasa (16/6) sore.
Ismail diamankan karena mengutip kelakar Presiden ke-4 Indonesia Abdurrahman Wahid atau Gus Dur soal polisi jujur dan diposting di media sosial.
Kabid Humas Polda Malut AKBP Adip Rojikan membenarkan Ismail dibawa ke Polres Kepsul untuk pemeriksaan.
Namun, Adip membantah apabila Ismail dipidana karena melakukan pencemaran nama baik terhadap Korps Bhayangkara.
"Iya betul (diperiksa). Namun Polres Kepsul hanya mengedukasi supaya lebih bijak dalam menggunakan media sosial,” kata Adip ketika dikonfirmasi, Rabu (17/6).
Adip menerangkan, Ismail terpaksa diamankan dan diberikan edukasi serta menyampaikan permohonan maaf agar kejadian seperti ini tidak terulang lagi.
Apalagi, yang disebut Ismail adalah polisi.
“Jangan sampai menyinggung pihak atau kelompok serta pribadi yang lain. Dan jangan menyebarkan berita hoaks,” tambah Adip.
Setelah memosting kelakar Gus Dur soal polisi jujur, Ismail Ahmad diperiksa aparat Polres Kepulauan Sula (Kepsul) Malut.
- Muhammadiyah-Polres Tanjung Priok Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas dan Kegiatan Keagamaan
- Siapa Kenal 2 Orang Ini? Polisi Siapkan Rp 10 Juta Bagi yang Tahu
- Disambangi Ketua NU Jakut, Kapolres Tanjung Priok Diapresiasi atas Pengelolaan Kamtibmas
- Dukung Kamtibmas, MUI Jakut Apresiasi Kinerja Polres Pelabuhan Tanjung Priok
- Ungkap Kondisi Fachri Albar Saat Ditangkap, Polisi: Dia Kondisi Sadar di Rumah
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia