Kvitova Tantang Venus di Babak Ketiga
jpnn.com - BEIJING - Petra Kvitova bakal menjadi penantang Venus Williams pada babak ketiga Tiongkok Open 2014. Skenario itu terjadi setelah Kvitova sukses menekuk Shuai Peng dua set langsung dengan skor 6-4, 6-2 di Tiongkok Tennis Centre, Rabu (1/10) malam WIB.
Bagi Kvitova, kemenangan tersebut merupakan lanjutan tren positif yang sedang dijalaninya di turnamen profesional. Sebelumnya, Kvitova sukses merebut gelar juara Wuhan Open.
“Service saya sangat hebat sepanjang pertandingan hari ini. Saya sangat senang bisa melakukannya. Namun, saya juga sempat beberapa kali melakukan double faults,” terang Kvitova di laman resmi WTA.
Di babak ketiga, petenis asal Republik Ceko itu bakal bersua Venus Williams. Kans Kvitova merebut kemenangan terbuka lebar karena memiliki rekor head to head yang lebih baik dibanding Venus, yakni 4-1.
“Setiap laga melawan Venus selalu merupakan pertarungan yang sangat hebat hingga akhir pertandingan. Ini adalah pertemuan yang terlalu dini, sama seperti di Wimbledon lalu,” tegas Kvitova. (jos/jpnn)
BEIJING - Petra Kvitova bakal menjadi penantang Venus Williams pada babak ketiga Tiongkok Open 2014. Skenario itu terjadi setelah Kvitova sukses
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Nasib Shin Tae Yong Ditentukan Seusai Duel Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
- Jorge Martin: Mimpi Saya jadi Kenyataan, Saya Juara Dunia
- Erick Thohir Masuk Ruang Ganti Timnas Indonesia, Tegang
- Italia vs Prancis: Les Bleus Menang 3-1, Adrien Rabiot Cetak 2 Gol
- Ini Makna Logo Baru MotoGP
- MPR & ILUNI FHUI Gelar Justisia Half Marathon, Plt Sekjen Siti Fauziah Sampaikan Ini