La Liga: Barcelona Tertahan di Markas Celta Vigo
jpnn.com, VIGO - Raksasa Catalan, Barcelona tertahan di markas Celta Vigo, Estadio Municipal de Balaidos, dalam pekan ke-33 La Liga, Rabu (18/4) dini hari WIB.
Pada laga ini, entrenador Barca, Ernesto Valverde mengistirahatkan sejumlah pemain inti, mungkin dengan maksud tampil all out di final Copa del Rey melawan Sevilla, Minggu (22/4) nanti.
Meski kesulitan meladeni tuan rumah, Barca unggul lewat gol Ousmane Dembele pada menit ke-36. Namun Jonny membuat skor menjadi 1-1 di menit ke-45.
Francisco Alcacer membawa Barca kembali leading lewat sontekannya di menit ke-64.
Tujuh menit kemudian, petaka datang buat Barcelona, Sergi Roberto kena kartu merah langsung setelah menarik laju Iago Aspas yang pengin menusuk ke kotak penalti.
Unggul jumlah pemain dimanfaatkan tuan rumah, Aspas menyamakan kedudukan pada menit ke-82. Kedudukan 2-2 bertahan hingga laga kelar.
Hasil ini membuat Barcelona memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka di La Liga hingga pekan ke-33. Secara keseluruhan, Barca belum terkalahkan sejak musim lalu, sebanyak 40 pertandingan.
Di klasemen sementara, El Barca memimpin dengan 83 poin dari 33 laga, unggul 12 poin atas Atletico Madrid yang berada di peringkat kedua dengan 71 poin dari 32 pertandingan.
Barcelona menyelesaikan pertandingan di kandang Celta Vigo dengan sepuluh pemain.
- Hasil Liga Spanyol: Barcelona Tumbang di Markas Real Sociedad
- Hasil Liga Champions: Barcelona Kian Melayang, Atletico Madrid Menang Dramatis
- Barcelona jadi Lokasi Seri Terakhir MotoGP 2024, Ini Sebabnya
- Barcelona Kebanjiran, Seri Terakhir MotoGP 2024 Belum Jelas
- Ada Banjir Bandang Menelan Korban Jiwa, Duel Valencia vs Real Madrid Ditunda?
- Lamine Yamal Meraih Kopa Trophy 2024