La Nyalla: Haram Klub ISL Ikut Pahlawan Cup
Kamis, 11 Oktober 2012 – 12:54 WIB

La Nyala Mattalitti. Foto: Dok.JPNN
JAKARTA -- Undangan Persebaya untuk menggelar turnamen Pahlawan Cup dengan mengundang klub-klub Indonesia Super League (ISL) bakal terganjal. Penyebabnya, La Nyalla Mattalitti yang merupakan Ketua PSSI versi KLB Ancol meminta klub ISL untuk tidak mengikuti turnamen tersebut.
La Nyalla mengatakan, pengelola ISL tanpa dilarang pun akan cerdas untuk tidak ikut turnamen yang digelar klub IPL. Jangankan untuk ikut turnamen sekedar ujicoba pun, klub ISL tidak akan bersedia.
“Jika diibaratkan, haram hukumnya bagi klub-klub ISL untuk mengikuti turnamen itu. Apalagi, dulu IPL menganggap tim-tim ISL itu ilegal. Mengapa sekarang mereka mengundang,” tegas La Nyalla kepada wartawan, Kamis (11/10).
Seperti diketahui Persebaya Surabaya, menyatakan akan mengundang klub-klub ISL dan IPL untuk ikut turnamen Pahlawan Cup, November mendatang. Tujuan dilaksanakannya turnamen itu untuk adalah upaya rekonsiliasi dualisme kompetisi. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Undangan Persebaya untuk menggelar turnamen Pahlawan Cup dengan mengundang klub-klub Indonesia Super League (ISL) bakal terganjal. Penyebabnya,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Patrick Kluivert Panggil 2 Debutan ke Timnas Indonesia
- PSSI Umumkan Skuad Sementara Timnas Indonesia, Bagaimana Nasib Emil, Dean, dan Joey?
- Pelatih Persija Jakarta: Kartu Merah Gajos Tidak Adil
- Menghadapi Persib Bandung, Pelatih Semen Padang: Hasil Tidak Penting
- Liga 1: Persib Mewaspadai Kebangkitan Semen Padang
- Menangi Derbi Madrid, Los Blancos Tempel Ketat Barcelona