La Nyalla Respons Pengiriman Task Force
Selasa, 10 April 2012 – 08:19 WIB
’’Soal kerja mereka di sini, kita tidak boleh mengatur apa yang akan mereka lakukan di sini. Mereka punya agenda sendiri-sendiri dan PSSI di sini hanya menyiapkan fasilitas apa yang mereka perlukan. Sementara kerja mereka sendiri harus seindependen mungkin,’’ ungkap ketua tim rekonsiliasi PSSI, Benhard Limbong, saat dihubungi wartawan, kemarin.
Menurut pria yang juga menjabat ketua Komisi Disiplin (Komdis) PSSI tersebut, tidak ada persiapan khusus dalam menyambut kedatangan tim Task Force. Limbong pun menerangkan, jika PSSI tidak ingin dianggap mengganggu kerja tim Task Force dalam mencari solusi terbaik bagi konflik yang terjadi di persepakbolaan Indonesia.
’’Sebenarnya tidak ada persiapan. Nanti kalo kami over dalam menyambut mereka, nanti kami dikira kami mempengaruhi kedatangan tim Task Force tersebut. Mereka itu datang atas misi dari FIFA, bukan misi dari PSSI,’’ papar Limbong.
’’Tentu kami dari PSSI berterima kasih dengan adanya tim Task Force. Task Force itu untuk melihat legalitas, dan akan ada perlambatan legalitas. Tapi kami tetap mendukung itu, karena itu juga akan membantu PSSI jika tidak bisa selesaikan konflik sampai batas waktu 15 Juni,’’ sambungnya. (lis)
JAKARTA-Sepak Bola Indonesia mulai ditangani ’’dunia luar’’. Pengiriman Task Force untuk membantu rekonsiliasi sepak bola
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez