La Nyalla: Saya Sudah Capek Negosiasi
Senin, 17 Desember 2012 – 14:29 WIB
JAKARTA - Rencana PSSI untuk melakukan negosiasi ulang terhadap empat Komite Eksekutif (Exco) PSSI terhukum, direspon oleh Ketua Umum PSSI versi KLB Ancol La Nyalla Mattalitti. Ketua KADIN Jawa Timur itu mengungkapkan, menyatakan tidak masalah bernegosiasi ulang dengan PSSI. La Nyalla menyatakan, kisruh sepakbola Indonesia hanya bisa diakhiri jika kedua pihak bersepakat menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) bersama. "Saya sudah capek negosiasi sama mereka. Yang pasti kalau mau menyelesaikan masalah ini harus dibawa ke KLB," tegasnya.
Hanya saja, syaratnya, PSSI tidak secara sepihak membatalkan kesepakatan yang sudah dibuat bersama. "MoU (Memorandum of Understanding) tidak bisa dibatalkan secara sepihak. Itu adalah perintah dari FIFA dan ditandatangani kedua belah pihak berseteru," kata La Nyalla saat dihubungi via telepon, Senin (17/12).
Baca Juga:
Ia juga mengungkapkan, PSSI juga harus kembali pada kesepakatan di Kongres Bali, termasuk soal jumlah klub yang berhak mengikuti kasta tertinggi sepakbola Indonesia. "Kita kembali harus menghargai kongres Bali," ujarnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Rencana PSSI untuk melakukan negosiasi ulang terhadap empat Komite Eksekutif (Exco) PSSI terhukum, direspon oleh Ketua Umum PSSI versi
BERITA TERKAIT
- Kabar Irwansyah Hengkang dari Pelatnas Cipayung, Fadil Imran Jawab Begini
- Persib Jamu Borneo FC di Stadion GBLA, Bobotoh Boleh Datang, tetapi
- Gandeng Konsuiltan Manajemen, PBSI di Tangan Fadil Imran Mencoba Terukur dan Transparan
- Pelatih Persib Bojan Hodak Sebut Stadion GBLA Belum Siap Dipakai Melawan Borneo FC
- PB Perpani dan Djarum Foundation Berkolaborasi Jaring Atlet Panahan Terbaik Indonesia
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Kevin Diks Terancam Absen, Siapa Penggantinya?