La Nyalla Siap Gusur Djohar

La Nyalla Siap Gusur Djohar
La Nyalla Siap Gusur Djohar
"Ini sesuai statuta. Kami didukung lebih dari 2/3 anggota PSSI. Jadi, hasil KLB akan dilaporkan ke FIFA dan AFC serta minta mereka untuk mengesahkannya," kata La Nyalla lagi.

Di sisi lain, dia mempertanyakan keabsahan peserta Kongres Tahunan PSSI yang dihelat di Palangkaraya, Kalteng, Minggu (18/3) besok. Menurut dia, para peserta bukan voters sah karena sebagian besar hanyalah caretaker.

"Sesuai peraturan, caretaker tidak punya hak sebagai peserta kongres. Katanya ada 25 caretaker dari pengprov PSSI yang dibekukan. Padahal, membentuk caretaker harus melalui rapat di Exco dengan dihadiri 2/3 anggota. Sedangkan, Exco di PSSI saat ini tidak sampai 2/3 anggota. Selain itu, membentuk caretaker juga harus disetujui 2/3 klub di masing-masing pengprov PSSI," paparnya.

Karena itu, pihaknya yakin bahwa FIFA dan AFC akan mengesahkan hasil KLB, bukan Kongres Tahunan PSSI. Tanda-tanda itu sudah diketahuinya saat AFC tidak bersedia menghadiri Kongres PSSI. (sis/lis)
Berita Selanjutnya:
Bencana Bagi MU

JAKARTA-Perhelatan Kongres Luar Biasa (KLB) yang dihelat Komite Penyelamat Sepak Bola Indonesia (KPSI) sudah semakin matang. Sejumlah nama muncul


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News