La Viola Pecat Mihajlovic
Pelatih Keenam Yang Dipecat Musim Ini
Rabu, 09 November 2011 – 12:00 WIB

La Viola Pecat Mihajlovic
Hal itu membuat manajemen Fiorentina bertindak tegas. Keputusan pahit pun terpaksa diambil. Mihajlovic dipecat! Kabar terbaru, mantan allenatore Lazio dan Palermo Delio Rossi bakal menggantikan Mihajlovic.
Baca Juga:
?Fiorentina mengumumkan pergantian pelatih utama. Kami berterima kasih kepada Sinisa Mihajlovic atas profesionalismenya. Yang menjadi penggantinya adalah Delio Rossi dengan kontrak hingga 30 Juni 2013." Demikian keterangan di situs resmi Fiorentina seperti dikutip La Gazzetta dello Sport.
Pemecatan ini mengakhiri kebersamaan Mihajlovic dengan Fiorentina yang telah berlangsung 16 bulan. Dia punya rekor 18 kali menang, 18 kali seri, dan 16 kali kalah. Mantan pemain Lazio dan Inter Milan itu hanya mampu mengantar Fiorentina finis di posisi kesembilan Serie A musim lalu.
Bagi Mihajlovic, ini adalah kali kedua dia dipecat sebagai pelatih. Sebelumnya, dia juga dipecat ketika melatih Palermo pada 2009. Kemudian, saat melatih Catania, dia memutuskan mengundurkan diri.
FIRENZE - Menjadi pelatih di klub Liga Italia Serie A bak duduk di kursi panas. Sedikit saja ada masalah, ancaman pemecatan datang. Itulah yang dialami
BERITA TERKAIT
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025
- Sudirman Cup 2025: Ini Target dari Menpora Dito Ariotedjo
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025