Laba Turun, PT Sucofindo Pangkas Jenis Jasa
Jumat, 11 Januari 2013 – 15:15 WIB

Laba Turun, PT Sucofindo Pangkas Jenis Jasa
JAKARTA - PT Sucofindo (Persero) menyediakan dana belanja modal (capex) tahun ini sebesar Rp 120 miliar. Dana tersebut untuk perbaikan peralatan labotarium dan untuk melakukan ekspansi peralatan labotarium yang baru di daerah Kalimantan dan Sumatera. Sedangkan mengenai laba perusahaan di tahun 2012, Sucofindo mengalami penurunan laba sebesar 55 persen dari tahun sebelumnya. "Laba tahun ini 28,8 miliar, menurun dibanding laba tahun lalu 64 miliar," terangnya.
"Jadi memang yang di Kalimantan dan Sumatera itu yang paling maju, makanya kita banyak fokus disitu," ujar Direktur Utama Sucofindo Arief Safari di Gedung Kementerian BUMN, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta, Jumat (11/1).
Baca Juga:
Namun tahun ini, pihaknya akan memangkas jenis jasa menjadi 66 dari sebelumnya 152 jenis jasa. "Kami kurangi jadi 66 jenis jasa. Kalau banyak jasa, maintenance-nya tinggi. Harus bayar sertifikasi dan segala macam," jelasnya.
Baca Juga:
JAKARTA - PT Sucofindo (Persero) menyediakan dana belanja modal (capex) tahun ini sebesar Rp 120 miliar. Dana tersebut untuk perbaikan peralatan
BERITA TERKAIT
- Pegadaian GadePreneur 2025 Masih Dibuka, Calon Pebisnis Sukses Buruan Daftar!
- Gotrade & TradingView Kolaborasi Kolaborasi Menghadirkan Revolusi Trading
- Top, Telkomsel Merampungkan Jaringan 5G di Jabodetabek
- Vietnam Mitra Strategis Indonesia di ASEAN, Waka MPR: Kerja Sama Harus Ditingkatkan
- Bank Raya Catat Pertumbuhan Pesat 2024, Bisnis Digital Makin Kuat
- ASPEBINDO Sarankan Masa Peralihan Penetapan HBA dan HMA untuk Daya saing Usaha Pertambangan