Ladies, 4 Cara ini Bisa Mencegah Terkena Kanker Serviks

Ladies, 4 Cara ini Bisa Mencegah Terkena Kanker Serviks
Ilustrasi area kewanitaan.

3. Hubungan seksual secara aman

Hindari berhubungan seksual dengan lebih dari satu orang. Pasalnya, kondisi tersebut dapat meningatkan risiko penularan HPV yang berpotensi menyebabkan kanker serviks. Tidak hanya hubungan seksual penetratif alat kelamin, penularan HPV bisa melalui berbagai bentuk hubungan seksual seperti seks oral, seks anal, hingga penggunaan alat bantu seks.

4. Tidak merokok

Bagi wanita perokok segeralah berhenti merokok. Tidak hanya berpotensi merusak sel serviks, merokok juga dapat menghambat tubuh untuk melawan infeksi HPV yang terjadi.

Anda jangan khawatir dulu. Sebelum kanker serviks menghampiri Anda, lakukan beberapa upaya pencegahan yang dianjurkan di atas, dengan sebaik mungkin.

Hal penting lainnya yang perlu Anda lakukan adalah, cek kesehatan rutin ke dokter. Dengan demikian, dokter bisa memberikan penanganan yang tepat terkait pencegahan atau pengobatan lebih awal jika Anda terindikasi mengalami kanker serviks.(RVS/klikdokter)


Kanker serviks atau kanker leher rahim merupakan salah satu masalah kesehatan yang menjadi momok, khususnya bagi kaum hawa.


Redaktur & Reporter : Yessy

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News