Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett di Ambang Perceraian
Jumat, 14 Juli 2023 – 05:31 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Pasangan selebritas Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett tengah berada di ambang perceraian.
Sebab, Lady Nayoan telah menggugat cerai Rendy Kjaernett ke Pengadilan Negeri Bekasi.
Namun, Rendy Kjaernett mengaku masih berharap bisa rujuk dengan istrinya, Lady Nayoan.
Walau telah digugat cerai, dia tetap berusaha mempertahankan rumah tangga.
"Berusaha buat bertahan, gue buktikan," kata Rendy Kjaernett dalam tayangan Seleb on Cam di YouTube, Rabu (12/7).
Aktor berusia 35 tahun itu menyesal sudah menyia-nyiakan kebaikan Lady Nayoan selama berumah tangga.
Atas dasar itu, Rendy Kjaernett berharap dapat memperbaiki kondisi keluarganya.
"Semoga masih ada kesempatan, kembali lagi, itu anugerah," ucapnya.
Pasangan selebritas Lady Nayoan dan Rendy Kjaernett tengah berada di ambang perceraian.
BERITA TERKAIT
- Syahnaz Bongkar Rahasia Meningkatkan Stamina Suami, Oh Ternyata
- 3 Berita Artis Terheboh: Baim Wong Curhot Belum Dibayar, Inul Grogi
- Rendy Kjaernett Ungkap Alasan Belum Terima Tawaran Main FTV
- Ini Alasan Rendy Kjaernett Tolak Tawaran Main FTV, Oh Ternyata
- Tak Ambil Tawaran Main FTV, Rendy Kjaernett Takut Kepincut Lawan Main Lagi?
- Dirawat Gegara DBD, Syahnaz: Alhamdulillah Sudah Boleh Pulang