Laga Jawara di Babak Ketiga Tunggal Pria Australia Terbuka 2009
Kamis, 22 Januari 2009 – 08:50 WIB
MELBORUNE - Babak ketiga tunggal pria Australia Terbuka 2009 akan mempertemukan dua petenis mantan nomor satu dunia, Roger Federer (Swiss) dan Marat Safin (Rusia).
Federer memastikan lolos setelah mengalahkan petenis nonunggulan asal Rusia, Evgeny Korolev 6-2, 6-3, 6-1. Federer menunjukkan peningkatan penampilan dibanding babak pertama saat menghadapi Andrea Seppi (Italia). Pertandingan yang berlangsung di Rod Laver Arena itu dimenangkan Federer hanya dalam waktu 86 menit.
Baca Juga:
Sedangkan Safin sudah lebih dulu meraih tiket babak ketiga setelah menekuk salah satu petenis Spanyol, Guillermo Garcia-Lopez 7-5, 6-2, 6-2. Pemenang laga dua jawara tersebut berpeluang besar bertemu petenis Serbia Novak Djokovic di semifinal, bila sama-sama melenggang mulus.
''Saya senang berhadapan dengan Marat,'' ujar Federer seperti dilaporkan Associated Press. ''Kami sudah melewati beberapa pertandingan hebat bersama. Jadi saya sama sekali tak keberatan,'' lanjut unggulan kedua itu.
MELBORUNE - Babak ketiga tunggal pria Australia Terbuka 2009 akan mempertemukan dua petenis mantan nomor satu dunia, Roger Federer (Swiss) dan Marat
BERITA TERKAIT
- Debut Apik Bidadari Cantik dari Bulgaria, Langsung Bikin Gresik Kalah di Kandang
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan
- Prawira Bandung Siap Bikin Kejutan di IBL 2025
- Menuju Piala Asia 2025, Timnas U-17 Indonesia Gelar TC Perdana di Stadion Sidolig Bandung