Laga Pembuka Euro 2020 Turki Vs Italia Dipimpin Polisi, Eh, Ada Wasit Cantik

Laga Pembuka Euro 2020 Turki Vs Italia Dipimpin Polisi, Eh, Ada Wasit Cantik
Danny Makkelie mengemban tugas memimpin laga pembuka Euro 2020 Turki Vs Italia. Foto: diambil dari Football Italia

Dia adalah perempuan pertama yang memimpin Piala Super Eropa serta pertandingan Liga Champions.

Untuk Danny Makkelie sendiri, pernah mengadili empat laga Turki dengan hasil dua kemenangan, satu hasil imbang, dan satu kali kekalahan untuk negara Asia-Eropa itu.

Saat menjadi pengadil Gli Azzuri -julukan Italia, dan klub asal Negeri Piza, berakhir dengan empat kemenangan, tiga imbang, dan lima kekalahan.

Salah satu pertandingan yang dipimpin Danny Makkelie itu adalah laga final Liga Europa 2019-2020.

Saat itu dia mengadili Sevilla kontra Inter Milan yang berakhir 3-2 untuk kemenangan Sevilla.

Sosok Makkelie pernah menjadi sorotan saat menjadi pengadil duel Portugal melawan Serbia di kualifikasi Piala Dunia 2022, Maret lalu.

Saat itu Makkelie menganulir gol Cristiano Ronaldo karena dirinya menilai bola belum melewati garis gawang.

Dalam tayangan ulang menunjukkan bola telah melewati garis gawang dengan sempurna sebelum disapu keluar oleh pemain Serbia. (footballitalia/mcr16/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

Pengadil laga pembuka Euro 2020 Turki Vs Italia ini pernah membuat Cristiano Ronaldo kesal banget.


Redaktur & Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News