Laga Penentu Argentina
jpnn.com - ASUNCION - Argentina akan melakoni laga ke 14 babak kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Amerika Selatan, Rabu (11/9) pagi WIB.
Lionel Messi dan kawan-kawan akan melawat ke Asuncion untuk melawan tuan rumah Paraguay. Bagi Argentina laga ini bisa jadi partai penentu yang akan membawa mereka langsung terbang ke putaran final di Brazil tahun depan.
Secara matematis kemenangan Tim Tango kali ini akan membuat mereka mengoleksi 29 poin. Artinya dengan dua laga tersisa mereka tidak akan terkejar dari posisi empat besar yang otomatis mewakili kawasan ini di Brazil.
Dua negara terakhir yang bakal mereka lawan adalah Peru dan Uruguay pada 11 dan 15 Oktober mendatang.
Di klasemen sementara kini Argentina memimpin perolehan poin bersama Kolombia yang masing-masing mengoleksi 26 angka dari 13 laga. Dengan catatan ini Kolombia dan Argentina memiliki peluang yang sama untuk lolos langsung jika menang dalam laga esok pagi. Dimana Kolombia akan menjajal Uruguay.
Posisi ketiga dan keempat dalam klasemen ini diduduki Chile dan ekuador yang masing-masing mengemas 24 dan 21 poin.
Sementara itu khusus bagi Uruguay yang kini menduduki peringkat kelima, harapan itu masih ada melalui jalur play-off seperti yang mereka lakukan dalam Piala Dunia 2010 lalu.
Namun secara matemastis kemungkinan bagi Luis Suarez dan kawan-kawan untuk melaju langsung lewat empat besar belum tertutup sama sekali.
ASUNCION - Argentina akan melakoni laga ke 14 babak kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Amerika Selatan, Rabu (11/9) pagi WIB. Lionel Messi dan kawan-kawan
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan
- Prawira Bandung Siap Bikin Kejutan di IBL 2025
- Menuju Piala Asia 2025, Timnas U-17 Indonesia Gelar TC Perdana di Stadion Sidolig Bandung
- IBL 2025: Skuad Mentereng, Dewa United Percaya Diri Meruntuhkan Dominasi PJ dan SM