Laga Persija Vs Perib Tunggu Laporan Pengawas Pertandingan
Sabtu, 22 Juni 2013 – 17:52 WIB

Laga Persija Vs Perib Tunggu Laporan Pengawas Pertandingan
JAKARTA - Hingga saat ini PT Liga Indonesia belum memutuskan langkah yang akan diambil terkait penundaan pertandingan Persija vs Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta, Sabtu (22/6). Pertandingan ini urung digelar karena bus Persib yang sedang dalam perjalanan ke SUGBK diserang oleh pendukung Persija.
Sekretaris PT Liga Indonesia, Tigor Shalom Boboy, mengaku sedang mempelajari kasus tesebut. Namun, ia mengatakan bahwa Persib memang tidak bisa melakoni pertandingan dengan kondisi bus diserang.
Baca Juga:
"Tidak mungkin mereka bertanding dengan kondisi seperti itu," kata Tigor Shalom Boboy saat dihubungi, Sabtu (22/6).
Untuk mengambil kebijakan, PT Liga Indonesia akan terlebih dahulu menunggu laporan dari pengawas pertandingan. "Kita tunggu saja laporan pengawas pertandingan apakah itu kesalahan panpel (panitia pelaksana, red) atau di luar kemampuan panpel," jelasnya. (abu/jpnn)
JAKARTA - Hingga saat ini PT Liga Indonesia belum memutuskan langkah yang akan diambil terkait penundaan pertandingan Persija vs Persib Bandung di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks