Lagi Asyik Berjoget Ria di Organ Tunggal, Dor! Dor! Dor! Begal pun Ambruk

jpnn.com, PALI - Dona, 22, pelaku begal berhasil dibekuk jajaran Unit Reskrim dan Unit Intel Polsek Tanah Abang, Selasa (1/8), pukul 04.00 WIB
Warga Kecamatan Penukal, PALI, Sumsel, ditangkap saat asyik joget-joget di organ tunggal acara hajatan warga Desa Gunung Menang, Kecamatan Penukal.
Tersangka tidak mengira petugas mengintainya. Begitu hendak ditangkap, dia kelabakan ambil langkah seribu. Tiga tembakan peringatan ke udara tak digubrisnya.
Terpaksa, petugas mengarahkan moncong pistol ke arah kaki tersangka. Setelah tertangkap, dia pun digelandang ke Mapolsek.
“Bersama temannya, Pr, yang masih buron, tersangka terlibat pembegalan seorang bidan di Desa Curup, Kecamatan Tanah Abang. “Mereka menodong korban pakai senpi,” jelas AKP Sibero.
Catatan kepolisian, tersangka sudah tiga kali beraksi di wilayah Talang Ubi, Tanah Abang, dan Prabumulih. “Hasil begal langsung kami jual dan bagi dua dengan teman. Lalu, kami ke tempat hiburan atau kafe, senang-senang,” ucap tersangka.(ebi/ce3)
Dona, 22, pelaku begal berhasil dibekuk jajaran Unit Reskrim dan Unit Intel Polsek Tanah Abang, Selasa (1/8), pukul 04.00 WIB
Redaktur & Reporter : Budi
- Ternyata Ini 2 Begal yang Beraksi di Setiabudi Bandung
- Ini Pesan Penting Gubernur Herman Deru saat Silaturahmi dengan Warga Babatan Saudagar
- Jawab Kebutuhan Masyarakat, Gubernur Herman Deru Resmikan Operasional KMP Puteri Leanpuri
- Menjelang Lebaran, Gubernur Sumsel Herman Deru Terima Dirut PTBA dan Kabinda Sumsel
- Pesan Wagub Cik Ujang ke Masyarakat: Dukung Program Sumsel Maju Terus untuk Semua
- Hujan Lebat & Cuaca Ekstrem Bakal Melanda Sumsel Selama 5 Hari