Lagi Asyik Karaoke, Eh Pasangan Oknum Polisi Malah Kena Razia

jpnn.com - BOJONEGORO-- Petugas gabungan Detasemen Polisi Militer V/21 Bojonegoro dan Propam Polres Bojonegoro menggelar rahasia di sejumlah tempat hiburan malam dan lokalisasi di Bojonegoro, Jawa Timur.
Dalam razia ini petugas menemukan sejumlah pengunjung tempat hiburan malam yang masih di bawah umur dan tak memiliki identitas. Bahkan, petugas juga memergoki dua anggota Polres Bojonegoro sedang berkaraoke.
Oknum polisi dan polwan itu sedang berada di dalam ruang karaoke. Petugas langsung memeriksa identitas. Namun, mereka tidak membawanya dan hanya mencatat identitas kartu anggota polisi.
Komandan Denpom V/21 Bojonegoro Lettu CPM Rifan Hadi, mengatakan, razia tempat hiburan malam ini difokuskan untuk mencari oknum anggota TNI dan Polri yang indisipliner.
“Karena ditengarai tempat karaoke yang tersebar di Bojonegoro banyak dijadikan tempat mangkal oknum anggota TNI dan Polri untuk berpesta dan mabuk-mabukan,” ujar Rifan.
Sementara itu, petugas juga meminta melepas celana atribut TNI, yang kebetulan digunakan seorang pengunjung karaoke.(end/flo/jpnn)
BOJONEGORO-- Petugas gabungan Detasemen Polisi Militer V/21 Bojonegoro dan Propam Polres Bojonegoro menggelar rahasia di sejumlah tempat hiburan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 253.409 Warga Jateng Manfaatkan Program Pemutihan Pajak, Terkumpul Rp61,9 Miliar
- Dituduh Menelantarkan Anak & Istri, Bambang Wuragil Merespons Begini
- Mbak Ita & Suami Jalani Sidang Perdana Kasus Dugaan Suap Proyek di Semarang
- Iskandar Ditangkap Polisi di Ogan Ilir, Ini Kasusnya
- Kawasan Hutan Lindung TNTN Terbakar, Diduga Akibat Pembukaan Lahan Ilegal
- Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung Terkendala Lahan