Lagi Asyik Nongkrong di Warkop, Langsung Pucat Didatangi Dandim dan Kapolres

jpnn.com, BOJONEGORO - Polres dan Kodim 0813 Bojonegoro, Jatim berpatroli untuk membubarkan keramaian warga khususnya yang sedang asyik nongkrong di kafe dan warung-warung kopi.
Ini dilakukan demi mengikuti imbauan pemerintah untuk physical dan social distancing mencegah penyebaran virus corona.
Patroli skala besar ini dipimpin langsung oleh Kapolres Bojonegoro, AKBP M Budi Hendrawan bersama Dandim 0813 Bojonegoro, Letkol Inf Bambang Hariyanto.
"Para pengunjung kafe dan warung untuk segera bubar dan pulang ke rumah masing-masing," jelas AKBP Budi.
Petugas juga mengingat pelaku usaha warung untuk menutup usahanya tidak lebih dari jam 10 malam. Langkah ini dilakukan untuk keselamatan masyarakat Bojonegoro di tengah maraknya virus corona.
Saat dilakukan pemeriksaan pengunjung kafe, petugas mendapati tiga pelajar yang sedang asyik nongkrong di warung kopi pada malam hari.
Para pelajar tersebut langsung diberikan pembinaan serta pemanggilan orang tua masing-masing. (yos/pojokpitu/jpnn)
Pemerintah sudah memberi imbauan pada masyarakat agar tidak berkumpul di warkop selama wabah covid-19.
Redaktur & Reporter : Natalia
- KSAD Jenderal Maruli Tegaskan Letkol Teddy tak Perlu Mundur dari TNI
- Lontarkan Kritik, Ketum GPA Desak Teddy Seskab Mundur dari TNI
- Soal Penambahan Usia Pensiun Prajurit, Panglima Singgung Kesiapan Tempur dan Regenerasi
- Harmoni Ramadan, Kebersamaan TNI-Polri di Halaman Mapolda Riau
- Legislator Komisi I: Sesuai Aturan, Teddy Harus Mundur dari TNI
- Abraham Sridjaja Pastikan Perluasan Peran TNI di Jabatan Sipil Tidak Sembarangan