Lagi, Brimob di Papua Tewas Ditembak
Selasa, 07 Februari 2012 – 22:22 WIB

Lagi, Brimob di Papua Tewas Ditembak
JAKARTA - Eskalasi aksi penembakan oleh kelompok tak dikenal di Papua terus meningkat selama sepekan terakhir. Selasa (7/2) pagi, seorang anggota Brimob, Brigadir Polisi Satu Ronal Sopamena tewas tertembak di saat melakukan patroli di areal pertambangan PT. Freeport Indonesia di Mimika.
Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Div Humas Polri Brigjen (pol) M Taufik menjelaskan kronologis peristiwa itu. Awalnya, sejumlah personil Brimob melakukan patroli setelah menerima adanya laporan pergerakan kelompok tak dikenal di kawasan Freeport. Dalam penyisiran itulah para personel ini mendapatkan serangan.
‘’Peristiwa tersebut mengakibatkan salah satu anggota Brimob atas nama Briptu Ronal Sopamena meninggal dunia pada saat dievakuasi ke rumah sakit terdekat,’’ ujarnya di Mabes Polri Selasa (7/2).
Namun polisi belum berhasil menangkap para pelaku yang langsung melarikan diri setelah beraksi. Sementara korban akan diterbangkan ke Ternate untuk dimakamkan.
JAKARTA - Eskalasi aksi penembakan oleh kelompok tak dikenal di Papua terus meningkat selama sepekan terakhir. Selasa (7/2) pagi, seorang anggota
BERITA TERKAIT
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025
- ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi