Lagi, Calon Hakim Konstitusi Ditertawakan Anggota Dewan
Dia juga nyeletuk bahwa tidak benar punya mobil sampai lima, tapi hanya empat mobil. "Yang tadi, mobil saya bukan lima Pak, tapi empat, Mercy seri C, CRV, Freed dan Terios," kata Aswanto mengklarifikasi sambil disambut gelak tawa anggota tim pakar dan DPR.
Selain itu, sebagai Dekan Fakultas Hukum Unhas, Aswanto juga dilaporkan sering mengangkat orang-orang dekatnya menduduki sebuah jabatan di Fakultas Hukum. Kemudian, dirinya juga disebut pendukung sejumlah Pilkada di Sulawesi hingga Papua.
Namun, lagi-lagi Aswanto membantah dengan menyatakan sumpah. "Saya bersumpah Pak, itu tidak benar," tegas Prof Aswanto.
Dikatakan Prof Husni, semua itu ditanyakan kepada yang bersangkutan agar masyarakat tahu. Sebab, begitu banyak penolakan dari masyarakat atas pencalonan Prof Aswanto sebagai cakim konstitusi.
"Saya ingin menegaskan betapa banyak penolakan terhadap bapak. Saya menyampaikan saja, dengan data-data, sebagian Bapak mengakui," tandasnya. (Fat/jpnn)
JAKARTA - Salah satu calon hakim (cakim) Konstitusi dari Universitas Hasanuddin, Makassar, Prof Aswanto mengumbar sumpah di depan Tim Pakar dan anggota
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gelombang Tinggi di Sulut Diperkirakan Mencapai 2,5 Meter
- Warga Jember Diminta Waspada Longsor di Ledokombo
- BPBD: Banjir di Samarinda Memutus Akses ke Bontang
- Kuota Haji Kaltim pada 2025 Mencapai 2.586 Orang
- Ketum GP Ansor Addin Jauharudin Raih Penghargaan Atas Deklarasi Jakarta-Vatikan
- Pecah Ban, Sigra Tabrak Bus di Tol Ngawi-Solo, 2 Orang Tewas, 6 Luka-Luka