Lagi, Calon Independan Kalah di Pilkada
Pasangan Diani-Ru'yat Pimpin Bogor
Minggu, 26 Oktober 2008 – 00:33 WIB
"Saya juga tidak tahu Bapak ke mana," kata salah seorang yang menemui Radar Bogor. Menurutnya, beberapa hari ke belakang Diani selalu pulang antara pukul 22.00 WIB hingga 23.00 WIB.Hingga pukul 22.00 WIB, Radar Bogor tidak mengetahui di mana keberadaan calon walikota yang kemungkinan besar akan kembali memimpin Kota Bogor lima tahun ke depan ini.
Perolehan suara pasangan Diani-Ru'yat yang sangat mencolok dengan menang telak disemua kecamatan ternyata membuat kubu Dody Rosadi-Erik Irawan Suganda (DOA) terkejut. Mereka tak menyangka bakal kalah telak dari segi perolehan suara. Bahkan basis atau kantong-kantong suara yang diklaim DOA bakal menang, ternyata porak-poranda.
Pasangan DO'A selama ini mengklaim memiliki basis massa di empat kecamatan, yaitu Bogor Utara, Bogor Tengah, Bogor Timur dan Bogor Selatan. Namun klaim tersebut tak terbukti, karena basis massa DOA di empat kecamatan ini mampu dihempaskan oleh kemenangan Diani-Ru'yat.
Saat penghitungan berlangsung, suasana kediaman Dody Rosadi di perumahan Indraprasta nampak ramai dikunjungi tamu-tamunya. Mereka datang hanya sekedar untuk melihat kondisi pasangan DOA.
BOGOR - Pasangan Diani Budiarto-Achmad Ru'yat (Diani-Ru'yat) unggul sementara dalam pemilihan walikota Bogor (Pilwalkot) Sabtu (25/10). Pasangan
BERITA TERKAIT
- Akun Medsos PJ Bupati Temanggung Diserang Warganet: Stop Cawe-Cawe
- 3 Pejabat di Banggai Diduga Langgar Aturan Netralitas ASN, Gakkumdu Ancam Jemput Paksa
- Aktivis Dorong Semua Pihak Mewujudkan Pilkada Maluku Utara Aman dan Nyaman
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum