Lagi Cari Rumput, Suhartono Temukan Mayat Pria, Ternyata
jpnn.com, BEKASI - Seorang pria tanpa identitas ditemukan tewas di tanggul anak Kali Citarum, Kampung Gaga Barat, Muaragembong, Kabupaten Bekasi, Rabu (18/5) sore.
Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi AKBP Aris Timang mengatakan mayat itu ditemukan pada pukul 16.25 WIB.
Kejadian berawal saat Suhartono (28) dan Juaedi (61) sedang mencari rumput di lokasi tersebut.
"Para saksi kemudian mencium bau dan melihat adanya mayat dengan kondiisi sudah membusuk," kata Aris dalam keterangan tertulis.
Para saksi langsung melaporkan hal tersebut ke pengurus RT setempat dan pihak kepolisian.
Polisi yang tiba di lokasi kejadian langsung mengevakuasi mayat ke RSUD Kabupaten Bekasi.
Aris menduga pria yang tewas itu orang dalam gangguan jiwa atau ODGJ.
"Enggak ada luka pada tubuh korban," ujar Aris. (cr1/jpnn)
Seorang pria tanpa identitas ditemukan tewas di tanggul anak Kali Citarum, Kampung Gaga Barat,, Kabupaten Bekasi, Rabu (18/5) sore, simak selengkapnya.
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Dean Pahrevi
- Polda Metro Jaya Turunkan Tim Selidiki Temuan Mayat di TPU Menteng Pulo
- Motif Pembunuhan Siswi SMP di Serdang Bedagai Terungkap, Korban Juga Diperkosa
- Seusai Membunuh-Buang Mayat Paryatun ke Jurang, Iwan Doggy Mengambil Harta Korban
- Geger, Guru di Kampar Ditemukan Tewas dengan Luka Robek di Leher, Sekujur Tubuh Terbakar
- Warga Angkatan 45 Geger, Romiah dan Bobi Mengaku Tidak Kenal
- Diduga Dibunuh, IRT di Pekanbaru Ditemukan Tewas, Pelaku Diduga Kuat Orang Dekat