Lagi, Data dari Kota Surabaya yang Bikin Sesak Dada
jpnn.com, SURABAYA - Tercatat ada 4.242 pekerja rumah hiburan umum (RHU) di Kota Surabaya, Jawa Timur, terkena PHK (pemutusan hubungan kerja) oleh perusahaannya yang terdampak wabah Virus Corona COVID-19.
"Berdasarkan rapat koordinasi via teleconference dengan dinas pariwisata (Disparta) Selasa (14/4) kemarin, kurang lebih ada sekitar 4.242 karyawan RHU di Surabaya yang di-PHK," kata Ketua Komisi D Bidang Kesra DPRD Surabaya Khusnul Khotimah di Surabaya, Rabu.
Rapat koordinasi antara Komisi D dengan Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Surabaya sebelumnya menyampaikan baru ada delapan perusahaan yang melaporkan terkait dengan 685 karyawan yang di-PHK atau merumahkan karyawan.
Khusnul menyampaikan bahwa rapat koordinasi dengan Disparta Surabaya untuk memastikan apa saja yang dilakukannya selaku pembina dan penanggungjawab pelaku industri pariwisata atau RHU di Surabaya seperti mal, restoran, hotel, karaoke keluarga dan tempat hiburan malam.
Sesuai surat edaran (SE) dari Wali Kota Surabaya pada 20 Maret lalu, lanjut dia, menginstruksikan semua RHU tutup sementara waktu dan diminta memberlakukan protokol-protokol kesehatan pengananan COVID-19.
Hal itu berdampak dengan pendapatan RHU menurun sehingga memutuskan untuk melakukan PHK terhadap karyawannya.
Dengan demikian, lanjut dia, target pendapatan asli daerah (PAD) di Disparta Surabaya pada tahun ini mengalami penurunan signifikan.
Namun Komisi D belum menerima berapa data kongkritnya berapa penurunan target PAD dari Disparta Surabaya.
Data terkini menyebut sudah ada ribuan pekerja RHU di Kota Surabaya yang terkena PHK, dampak wabah virus corona COVID-19.
- Bukan Menyalahkan Prabowo soal PPN 12 Persen, Deddy Singgung Rezim Jokowi
- Kasasi Sritex Ditolak MA, Pemerintah Siapkan Langkah Jika Terjadi PHK
- 5 Berita Terpopuler: Dipastikan Hanya 25% yang Lulus PPPK, tetapi Jangan Ada PHK, Tolong Teken SK Honorer
- MenPAN-RB Rini Minta Pemda Tidak PHK Honorer, Alihkan Semuanya
- Ini Identitas Wanita Asal Surabaya Dibunuh Tanpa Busana di Malang
- 5 Berita Terpopuler: Instruksi Tegas MenPAN-RB soal PPPK & Honorer, Jangan Sampai Ada PHK Massal