Lagi, Empat Orang Meninggal Akibat Mers di Arab Saudi
jpnn.com - RIYADH - Kementerian Kesehatan Arab Saudi mengatakan korban tewas akibat Middle East Respiratory Syndrome (MERS) bertambah empat orang, pada Minggu (30/8) lalu.
Korban adalah terdiri dari seorang wanita berusia 60 tahun dan tiga pria masing-masing berusia 57, 69 dan 78.
Menurut Kementerian Kesehatan negara Petrodolar tersebut, membuat jumlah kasus kematian akibat wabah itu menjadi 507 orang sejak Juni 2012. Sedangkan yang terinfeksi di Riyadh tercatat mencapai 1.178 orang.
Ini termasuk 609 pasien yang pulih, sementara 62 lagi masih menerima perawatan di rumah sakit di seluruh Arab Saudi.
Sementara itu, kementerian kesehatan juga menginstruksikan rumah sakit meningkatkan langkah pencegahan untuk mengendalikan penularan wabah Mers.(ray/jpnn)
RIYADH - Kementerian Kesehatan Arab Saudi mengatakan korban tewas akibat Middle East Respiratory Syndrome (MERS) bertambah empat orang, pada Minggu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan
- Bertemu Sekjen PBB, Prabowo Tegaskan RI Dukung Penguatan Pasukan Perdamaian di Palestina
- Joe Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh AS untuk Serang Rusia
- Presiden Prabowo Mengungkapkan Kerinduannya
- Prabowo: Indonesia Dukung Energi Terbarukan & Pengurangan Emisi Karbon
- Prabowo Bertemu Sekjen PBB di Brasil, Ini yang Dibahas