Lagi Istirahat, JK-Jokowi Bahas Paket Kebijakan Ekonomi

jpnn.com - JAKARTA- Sakit tidak menghalangi Wakil Presiden Jusuf Kalla untuk tetap menjalankan tugasnya. Saat menerima kunjungan Presiden Joko Widodo, ia bahkan masih membahas masalah paket kebijakan ekonomi yang disampaikan pada masyarakat, Rabu kemarin.
"Kemarin saya tidak hadir ikut rapat jadi kami diskusi kecil-kecil di sini. Tentang perkembangan paket kebijakan. Di samping itu dia (Jokowi) mau lihat perkembangan kesehatan saya. Sebagai presiden tentu memiliki perhatian yang besar," ujar pria yang akrab disapa JK itu di rumah dinasnya, Jakarta Pusat, Kamis (10/9).
Masalah pekerjaan dan negara tetap dibahas keduanya karena Jokowi akan meninggalkan negara untuk kunjungan kerja ke Timur Tengah. Baru istirahat sehari, JK berencana akan masuk kerja pada Jumat, besok.
"Beliau kan mau pergi jadi kami diskusikan apa yang harus dikerjakan,"
imbuhnya.
JK mengaku, sudah dikunjungi beberapa orang dekat dan rekan kerjanya di pemerintahan. Hanya saja, ia tidak membicarakan masalah pekerjaan kecuali dengan Jokowi. (flo/jpnn)
JAKARTA- Sakit tidak menghalangi Wakil Presiden Jusuf Kalla untuk tetap menjalankan tugasnya. Saat menerima kunjungan Presiden Joko Widodo, ia bahkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Soal Ojol Dapat THR, Menteri Meutya Hafid: Mudah-mudahan
- Bertemu Perwakilan FOReTIKA, Raja Juli Bicara Kerja Sama Sektor Kehutanan dengan Kampus
- Prabowo Perintahkan Aplikator Beri Bonus Hari Raya untuk Ojol dan Kurir Online
- Asabri Untuk Indonesia, Hadir di Seluruh Penjuru Negeri Melalui 33 Kantor Cabang
- Polda Jateng Pastikan MinyaKita di Kudus Sesuai Standar, Beda dengan Temuan Kementan
- Kemendes Dorong Ketahanan Pangan dan Wisata Desa di Pandeglang