Lagi, Kabar Baik dari Jatim, Kali Ini Magetan, Alhamdulillah
jpnn.com, MAGETAN - Jumlah pasien COVID-19 di Kabupaten Magetan, Jatim, yang dinyatakan sudah sembuh hingga Rabu (12/8) mencapai 146 orang dari total keseluruhan kasus positif corona di wilayah setempat sebanyak 183 kasus.
Kepala Diskominfo Kabupaten Magetan Saif Muchlissun dalam keterangannya di Magetan, mengatakan jumlah pasien yang sembuh atau dinyatakan negatif COVID-19 tersebut terus bertambah.
"Alhamdulillah, hari ini kita kembali mendapatkan kabar baik dengan sembuhnya sembilan orang pasien yang terkonfirmasi positif sejak bulan Juni dan Juli lalu. Semoga yang sembuh terus bertambah," ujar Muchlis, sapaan akrab Saif Muchlissun, Rabu malam.
Sesuai data, kesembilan pasien yang dinyatakan sembuh pada Rabu (12/8) ini adalah pasien ke-163 berinisial RND (28) seorang perempuan yang terkonfirmasi pada 3 Agustus 2020, pasien ke-156 berinisial SWT (67) seorang laki-laki yang terkonfirmasi pada 28 Juli 2020.
Selain itu pasien ke-157 berinisial SES seorang perempuan yang terkonfirmasi pada 28 Juli 2020, pasien ke-107 berinisial BA (45) seorang laki-laki yang terkonfirmasi pada 2 Juli 2020.
"Keempat pasien tersebut selama ini melakukan perawatan di rumah sakit rujukan pemerintah di wilayah Madiun," kata dia.
Kemudian pasien sembuh lainnya adalah kasus nomor 164 berinisial SPW (61) seorang laki-laki yang terkonfirmasi pada 4 Agustus 2020.
Lalu, pasien ke-137 berinisial HE (45) seorang perempuan yang terkonfirmasi pada 19 Juli 2020.
Berikut ini kabar baik lagi dari Jatim, yakni soal penanganan pandemi COVID-19 di Kabupaten Magetan.
- Jelang Pencoblosan Pilkada, PDIP Jatim Minta Cakada Bisa Ikut Mengawal Suara
- Khofifah-Emil Punya Komitmen Konkret Menjadikan Jatim Episentrum Ekonomi Indonesia Timur
- Khofifah Dinanti untuk Lanjut Pimpin Jatim 2 Periode, Masyarakat Sudah Rasakan Banyak Manfaat
- PDIP Ajak Masyarakat Pilih Pemimpin yang Bawa Jatim dan Surabaya Lebih Maju
- Jadikan Jatim Tetap Aman, Khofifah-Emil Didoakan Kiai NU Meraih Kemenangan
- Usut Kasus Korupsi Dana Hibah Jatim, KPK Periksa Sejumlah eks Anggota DPRD