Lagi, LPG Tiga Kilogram Makan Korban
Selasa, 13 Juli 2010 – 03:20 WIB
WONOGIRI - Tragedi meledaknya tabung gas elpiji ukuran 3 kilogram mulai menjalar ke Wonogiri. Kemarin (12/7), ledakan karena dipicu kebocoran regulator gas itu terjadi di Perumahan Giri Asri, Desa Singodutan, Kecamatan Selogiri. Sutarno, 39, si empunya rumah, mengalami luka bakar serius di beberapa bagian tubuhnya akibat ledakan itu. Tak hanya itu, plafon rumahnya jebol. Sesaat berikutnya, Sutarno mengira gas sudah habis. Dia kemudian menyalakan kompor minyak tanah. Nah saat itulah terjadi ledakan. Ledakan itu tak begitu keras. Bahkan, tetangga korban pun tak mendengar suaranya. Meski demikian, efek ledakan itu membuat plafon dapur, ruang tamu dan kamar mandi korban jebol. "Gasnya ternyata belum habis," kata Peni.
Petaka itu bermula ketika Peni , 28, istri Sutarno hendak memasak. Seperti biasa, dia menuju ke dapur sekitar pukul 05.30. Nah, ketika memasuki dapur, dia mendengar suara mendesis pelan dari tempat tabung gas ukuran tiga kilogram yang baru dua hari dibelinya. Suara itu menurutnya keluar dari celah antara regulator dan tabung.
Baca Juga:
Saat itu pula, Peni memanggil suaminya. Sutarno pun kemudian datang. Seperti anjuran di iklan Pertamina mengenai tindakan terhadap tabung bocor, dia dengan sigap mencopot regulator dari ujung tabung. Kemudian Sutarno membawa tabung itu ke luar rumah. Setelah itu, Peni membuka pintu dan semua jendela di rumahnya dengan harapan gas yang tersisa di rumah segera keluar.
Baca Juga:
WONOGIRI - Tragedi meledaknya tabung gas elpiji ukuran 3 kilogram mulai menjalar ke Wonogiri. Kemarin (12/7), ledakan karena dipicu kebocoran regulator
BERITA TERKAIT
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang