Lagi... Pasutri Pengedar Narkoba Tertangkap

jpnn.com - SAMBAS- Tak sia-sia usaha anggota Polres Sambas menyamar menjadi pembeli narkoba. Mereka sukses membekuk pasangan suami istri (Pasutri) yang kompak berjualan Narkoba jenis Sabu.
Dua pelaku yang tertangkap adalah Rz, 26 dan istrinya, Fe, 29, Warga Jalan Mawar, Dusun Kampung Jawa, Singkawang Barat, Sambas, Kalbar. Keduanya ditangkap Sat Narkoba Polres Sambas saat transaksi di warung kopi Liu Tet Fa, Selakau—Sambas.
Ternyata Rz dan istrinya memang udah lama menjadi TO jajaran Polres Sambas. "kami jebak kedua tersangka dengan menyamar sebagai pembeli," kata Kapolres Sambas AKBP Sunario kepada rakyat kalbar (grup JPNN).
Awalnya polisi mendapatkan informasi warga dan ditindaklanjuti dengan penyamaran. Polisi mengikuti Pasutri ini saat tiba di Selakau. Kemudian bertransaksi Narkoba dengan aparat yang menyamar. "Setelah itu Sat Resnarkoba dan Sat Intelkam Polres Sambas melakukan penangkapan," tegasnya.
Pasutri ini merupakan residivis atas kasus serupa di Singkawang. Keduanya sempat dipenjara selama 2,5 tahun. Kali ini keduanya dijerat pasal 112 ayat 1 dan 114 ayat 1 UU RI No 35 tahun 2009 tentang Narkotika.
Dari penangkapan itu, Polisi menyita barang bukti Narkoba jenis sabu sebanyak sembilan paket dan lima butir ekstasi yang semuanya dibungkus dalam plastik hitam. (edo/dkk/jpnn)
SAMBAS- Tak sia-sia usaha anggota Polres Sambas menyamar menjadi pembeli narkoba. Mereka sukses membekuk pasangan suami istri (Pasutri) yang kompak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka
- Penemuan Mayat Wanita Tanpa Kepala Bikin Geger Warga Serang
- Oknum Polisi Aipda AD Dipecat Gegara Berbuat Asusila pada Ibu Mertua
- Curi Gardan Mobil Truk, Pria di Banyuasin Ditangkap Polisi
- Polsek Indralaya Tangkap Pelaku Penganiayaan di Ogan Ilir