Lagi, Pohon Tumbang di Semarang, Mobil Ringsek Bagian Depan

Dia bilang peristiwa ini menjadi pengingat bagi masyarakat, dan pemilik lahan untuk rutin melakukan perawatan terhadap pohon besar agar tidak membahayakan pengguna jalan.
"Kami mengimbau masyarakat berhati-hati ketika hujan disertai angin kencang jangan sampai berteduh di bawah pohon," katanya.
Peristiwa tumbangnya pohon di Kota Semarang bukan yang pertama. Dalam sepekan terakhir, kejadian serupa terjadi di Jalan Ngaliyan Raya Kota Semarang.
Insiden itu menyebabkan dua orang dirawat intensif di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr Adhyatma Tugurejo Kota Semarang.
Sebelumnya, juga terdapat lebih dari 10 pohon tumbang di beberapa titik Kota Semarang selama cuaca ekstrem melanda Ibu Kota Jateng tersebut.(mcr5/jpnn)
Pohon tumbang nenimpa mobil di Semarang, Disperkim: sudah dibersihkan, tidak ada korban.
Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Wisnu Indra Kusuma
- Asyik Berkemah di Karanganyar, Wisatawan Tewas Tertimpa Pohon
- Kronologi Pohon Raksasa Timpa Jemaah Salat Idulfitri di Pemalang, 2 Meninggal, 11 Luka
- Cuaca Ekstrem Mengintai, 22 Ribu Pohon di Semarang Berisiko Tumbang
- Seorang Pelajar Tewas Tertimpa Pohon Tumbang di Gilimanuk
- Pohon Tumbang Sebabkan Jalan Pantura Situbondo Macet Total
- 2 Bule Tewas, 3 WNA Luka-Luka Tertimpa Pohon Tumbang di Ubud