Lagi Viral, YouTuber Turah Parthayana Diduga Lecehkan Perempuan di Rusia
jpnn.com, JAKARTA - YouTuber Turah Parthayana mendadak jadi trending di Twitter setelah diduga melakukan pelecehan terhadap seorang perempuan berinisial JA di Rusia.
Dugaan pelecehan itu diungkap pertama kali oleh akun Twitter Libur Panjang @sandi_sa119, pada Rabu (5/8) malam.
Dalam penuturannya, Sandi mengaku memiliki beragam bukti kasus pelecehan Turah terhadap JA.
Tak hanya tulisan, ada beberapa rekaman suara yang diduga korban diunggah akun tersebut ke Twitter.
"Kronologi 1: Awal si @Turahpartayana, ngajak si korban nonton. Udah mulai grepe-greepe. Note: Korban dan si pelaku itu satu dorm," kicaunya.
Akun tersebut juga mengungkap alasannya membuka kasus pelecehan tersebut ke publik.
"Karena untuk kepentingan keadilan korban dan mencegah korban-korban lainnya. Karena korrban tidak hanya satu, tetapi yang lain takut speak up. masih gue tunggu," kicau Sandi.
Sandi juga mengatakan bahwa dirinya sudah berbicara dengan orang tua korban hingga berkoordinasi dengan KBRI Rusia.
YouTuber Turah Parthayana diduga melakukan pelecehan terhadap mahasiswi di Rusia.
- Apa itu YouTube Shopping Affiliate? Simak Info dari Raditya Dika
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Honorer Tercecer dan Database Bisa Seleksi PPPK, Jumlah Peserta jadi Makin Banyak
- Tersangka Pencabulan Santriwati di Bekasi Tewas
- Guru Seni Budaya SMKN 56 Jakarta Pegang Paha, Tangan, Bahu 11 Siswi
- Geram, Sahroni Minta Pelaku Pelecehan Seksual pada Anak Di Ciputat Dijerat Pasal Berlapis
- Heboh, Seorang Wanita Mengaku Dilecehkan Oknum Dekan, Rektor UIR Bilang Begini