Lagu Hanya Dirimu, Persembahan Spesial Robby Shine untuk Sang Istri
jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Robby Shine mempersembahkan single berjudul Hanya Dirimu untuk istrinya, Nastasya yang berulang tahun ke-25.
Lagu yang diciptakan Ananta Vinnie, itu merupakan ungkapan perasaan cinta Robby Shine kepada sang isrtri.
Hanya dirimu bercerita tentang seorang laki-laki yang jatuh cinta pada seorang perempuan.
Walaupun baru bertemu pertama kali, dia merasa mencintai sang perempuan itu sejak dalam kandungan.
"Bisa dikatakan ini kisah gaib karena, kan, sudah mencintai sejak di janin ibunya," ujar Robby Shine, di Jakarta, Rabu (2/8).
Menurut Robby, lagu tersebut berbeda dengan single yang sebelumnya dirilis. Selain bergenre disko reggaeton, pembuatan video musik dilakukan di Jabodetabek.
"Ini baru pertama kali lagu di Indonesia dengan gaya disko reaggaeton. Suatu terobosan juga deng teknik musik terbaru ala-ala luar negeri," tuturnya.
Proses pembuatan lagunya pun tidak lama. Hanya tiga bulan, mulai dari pembuatan lirik, recording, dan video klip.
Kado Spesial Sang Istri, Robby Shine Persembahkan Singel “Hanya Dirimu” Untuk Nastasya Shine di Ultah Ke-25
- Minus 7.5, Chikita Meidy dapat Kado Ulang Tahun Terapi Mata dari Suami
- Alasan Dimansyah Laitupa Rilis Single Baru Bertepatan Momen Pilkada Serentak
- Adipati Dolken Ungkap Adegan Tersulit di Film Shadow Strays, Oh Ternyata
- Lagu Romantisme Sri Sultan HB II Bakal Jadi Kado Manis untuk Prabowo
- Setahun Vakum, SMVLL Rilis Lagu Sebat Aja Dulu
- Kisah Pilu di Balik Lagu Durasi Milik Feby Putri, Hadiah untuk Mendiang Ibunda