Lagu Karya SBY Diluncurkan

jpnn.com - JAKARTA - Setelah selesai pembuatan video klip lagu-lagu buah karya DR H Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Presiden RI, Kamis (14/8), VCD lagu-lagu karya orang nomor satu di Indonesia itu dilaunching.
”Menurut jadwal, Kamis kami akan gelar jumpa pers VCD lagu-lagu buah karya bapak Susilo Bambang Yudhoyono, album Rinduku Padamu,” terang Promotion lebel Nagaswara, Dian Sofy kepada www.jpnn.com Rabu malam (13/8).
Dikatakan Dian, peluncuran dilakukan di Museum Nasional Indonesia, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, pukul 14.00-16.30 Wib. ”Kami berharap rekan-rekan hadir dalam press conference peluncuran album VCD 'Rinduku Padamu' karya bapak SBY itu,” ujar Dian.
Album pria kelahiran Pacitan 9 september 1949 itu sebelumnya sudah dilaunching pada 28 Oktober 2007 di Hall D1 JIExpo, Arena Pekan Raya, Kemayoran, Jakarta. Waktu itu, peluncuran dihadiri langsung oleh Presiden SBY dan Ny Ani Yudhoyono, bertepatan dengan peringatan Hari Sumpah Pemuda.
”--Ada suka ada duka kawan, hidup ini akan berputar kawan, kita mesti tegar menghadapi, untuk masa depan kita nanti--,” demikian sebait lagu bergenre pop alternatif berjudul 'Kawan' ciptaan SBY.(gus/jpnn)
JAKARTA - Setelah selesai pembuatan video klip lagu-lagu buah karya DR H Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Presiden RI, Kamis (14/8), VCD lagu-lagu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Setelah Lebaran, Ayu Ting Ting Pilih Liburan ke Luar Negeri
- Ini Jadwal Tayang Drama Korea Way Back Love
- Film Biografi Michael Jackson Berpotensi Dibagi Dua Bagian, Jadwal Rilis Diundur
- Henry Moodie Bicara Fakta di Balik Lagu Indigo
- Jenazah Ray Sahetapy Dimakamkan Siang Ini
- Syuting Luft, Cheverly Amalia Kerja Bareng Sutradara Luar Negeri