Lagunya Makin Viral, Novi Rizki Liburan ke Turki
Rabu, 08 Maret 2023 – 12:33 WIB

Novi Rizki. Foto: Instagram/novirizkiyanti
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi dangdut Novi Rizki tengah menikmati momen liburan di Turki.
Selain mengunjungi tempat bersejarah, dia juga tampak bermain salju.
Momen tersebut dibagikan Novi Rizki melalui akun miliknya di Instagram.
Baca Juga:
"Lebih baik main salju daripada main perasaan kamu," ungkap Novi Rizki, Rabu (8/3).
Pelantun KDRT (Kelingan Dirimu Raiso Turu) itu terlihat memakai jaket merah di beberapa foto.
Dia mencoba beberapa kegiatan seperti bermain salju hingga naik kereta gantung.
Novi Rizki mengatakan bahwa suhu di sana sangat dingin.
"Cukup salju saya yang dingin, sikapmu jangan," guyon perempuan berusia 29 tahun itu.
Penyanyi dangdut Novi Rizki tengah menikmati momen liburan di Turki. Selain mengunjungi tempat bersejarah, dia juga tampak bermain salju.
BERITA TERKAIT
- Rayakan 30 Tahun, Tipe-X Gelar Tur Spesial Hingga Rilis Album ke-8
- 3 Berita Artis Terheboh: Lisa Begituan secara Virtual, Ayu Aulia Bongkar Isi Surat Perjanjian
- Ini Jadwal Sidang Perdana Perceraian Arya Saloka dan Putri Anne
- Penangguhan Penahanan Vadel Badjideh Ditolak Penyidik, Apa Alasannya?
- Terbukti Berselingkuh dari Baim Wong, Paula Verhoeven Tak Dapatkan Nafkah Ini
- Baim Wong Dan Paula Verhoeven Bercerai, Bagaimana Soal Hak Asuh Anak?