Lah, Baru 20 Peserta yang Daftar CPNS

Lah, Baru 20 Peserta yang Daftar CPNS
Pelamar CPNS. Ilustrasi Foto: JPG/dok.JPNN.com

jpnn.com, SIDOARJO - Pendaftaran CPNS di Kota Sidoarjo, Jatim dibuka sejak 28 September lalu. Namun, sampai saat ini, jumlah pendaftar masih sangat minim.

Tercatat baru 20 peserta yang sudah mendaftar. Kabid Pengembangan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sidoarjo Hapy Setyaningtyas beralasan pendaftaran baru dibuka Jumat (28/9).

''Mungkin masih ada yang belum melihat pengumuman,'' ucapnya.

Faktor persyaratan juga menjadi perhatian. Dalam CPNS tahun ini, jumlah persyaratan cukup banyak. Ada 14 poin.

Seluruh persyaratan itu harus dipenuhi peserta. Misalnya batasan minimal indeks prestasi (IP). Pemkab membuat tiga kategori.

Pertama, untuk lulusan perguruan tinggi akreditasi A, minimal IP 2,80. Bagi lulusan perguruan tinggi akreditasi B, IP minimal 3,00.

Dan, untuk lulusan perguruan tinggi akreditasi C, minimal IP harus 3,30.

Selain itu, peserta harus melampirkan sejumlah dokumen. Yakni, surat sehat jasmani dan rohani yang dikeluarkan dokter, surat bebas narkoba dari instansi pelayanan kesehatan pemerintah yang masih berlaku, serta berkelakuan baik dengan dibuktikan lampiran surat keterangan catatan kepolisian/SKCK yang masih berlaku.

Tahun 2018 ini Pemkab Sidoarjo mendapatkan jatah 273 formasi CPNS dengan jumlah terbanyak tenaga pendidikan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News