Lah, Hari Pertama UNBK Siswa Gagal Log In

jpnn.com, SURABAYA - Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, Syaiful Rahman mengunjungi beberapa sekolah di hari pertama pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Surabaya.
Ini dilakukannya untuk memantau secara langsung pelaksanaan UNBK tersebut.
Beberapa SMK yang dikunjungi oleh Kadispendik Jatim bersama jajarannya, di antaranya SMK Negeri 8 dan SMK Negeri 5 Surabaya.
Kunjungan Kadispendik Jatim di dua SMK Negeri ini bertujuan untuk memastikan UNBK di Surabaya berjalan lancar.
Setidaknya, pelaksanaan UNBK untuk 17.479 siswa SMK, diharapkan berjalan tanpa kendala.
Namun, dalam kunjungan tersebut, Saiful menemukan kendala kecil terkait kegagalan log in ke server pusat UNBK.
Kendala itu terjadi di SMK 45 Surabaya, Jalan Jojoran I.
Akibat kegagalan log in tersebut, jadwal ujian untuk sekitar 20 siswa terpaksa mundur.
"Untuk mengatasi kegagalan log in tersebut, sejumlah proktor dan teknisi langsung bergerak cepat mengganti server cadangan," ujar Heru Purwanto, Kepsek SMK 45 Surabaya.
Pihak sekolah menyatakan, kendala ini akibat server utama mati.
Para peserta ujian tetap mengikuti ujian pada sesi berikutnya atau sesi yang kedua.(end/jpnn)
Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, Syaiful Rahman mengunjungi beberapa sekolah di hari pertama pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer
Redaktur & Reporter : Natalia
- HaiGuru Komitmen Tingkatkan Kompetensi Guru, Kuasai Teknologi AI
- PIS Buka Program Beasiswa Crewing Talent Scouting untuk Memperkuat SDM Pelaut
- SPMB 2025: Jalur Prestasi Jenjang SMP dan SMA Ditambah
- UTBK-SNBT 2025 Bocor, Peserta Pasang Kamera di Behel Gigi, Kuku dan Kancing
- Pameran Pendidikan Turki Terbesar Hadir di Jakarta, Ada 25 Kampus Ternama
- Senat Akademik UPI Tuntut Aturan Pemilihan Rektor Diubah