Lah, Ini Malah Ada Pelatihan OK-OCE Sabun Al-Maidah
jpnn.com, JAKARTA - Tim Pemenangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno menggelar pelatihan program One Kecamatan One Centre of Entrepreneurship (OK OCE) Sabun Al-Maidah di kawasan Pejaten, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (29/3).
Pelatihan kewirausahaan yang diikuti ratusan ibu-ubu itu juga menghadirkan istri Anies, Fery Farhati Ganis .
Melihat antusias warga yang ikut dalam pelatihan, Ganis pun mengapresiasinya. Menurutnya, kegiatan itu memperlihatkan kepedulian Anies-Sandi dalam mendidik warga sehingga memiliki keterampilan.
"Program OK OCE itu bisa memberdayakan warga, bisa menjadikan warga mandiri. Karena yang saya tahu, Mas Anies ingin mensejahterakan warga Jakarta melalui program OK OCE tanpa bergantung dengan pemerintah," ujarnya.
Karenanya dia mengharapkan pelatihan OK OCE mampu mengatasi pengangguran yang ada. Bahkan, OK OCE diharapkan mampu menumbuhkan wirausaha-wirausaha baru di ibu kota.
Selain itu, Ganis juga mengajak seluruh warga yang ikut pelatihan OK OCE Sabun Al-Maida memilih duet Anies-Sandi pada Pilkada DKI putaran kedua. Dia meyakini pasangan calon bernomor urut 3 itu mampu mengatasi persoalan di Jakarta.(gir/jpnn)
Tim Pemenangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno menggelar pelatihan program One Kecamatan One Centre of Entrepreneurship (OK OCE) Sabun Al-Maidah di kawasan
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Yakin Pram-Rano Menang Satu Putaran, Anies Baswedan: Lihat Data KPU
- Pramono Sebut Nama Anies Hingga Ahok Setelah Unggul di Quick Count
- Anggap Maruarar Sirait Main SARA di Jakarta, Chandra: Belum Move On dari Rezim Jokowi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies